Alasan Lily Allen Kembali Bermusik: 'Aku Kehabisan Uang!'
Diterbitkan:
Lily Allen. ©fameflynet
Kapanlagi.com - Sukses comeback di tahun lalu dengan merilis single Hard Out There, Lily Allen mengakhiri masa hiatusnya sejak tahun 2009 silam. Memang bukan tanpa alasan, Lily Allen harus mengurusi dua buah hati kesayangannya, yakni Ethel (2) dan Marnie (1).
Bicara kepada NRJ, penyanyi cantik asal Inggris ini mengakui dirinya bosan harus selalu diam di rumah, layaknya ibu rumah tangga lain. Namun sebelumnya, ia sempat mencandai NRJ dengan bilang bahwa ia sudah kehabisan uang.
"Mengapa aku pilih kembali (bermusik)? Aku kehabisan uang!" canda Lily Allen.
Lily Allen. ©fameflynet
"Tidak, aku bercanda. Aku pikir aku sudah senang bisa diam di rumah dan bercanda dengan anak-anakku, itulah mimpiku. Namun aku adalah orang yang tidak sabaran," lanjutnya.
Advertisement
Lily Allen yang juga dikenal sebagai seorang pencipta lagu kontroversial mengaku sedikit 'melembut' setelah punya dua anak. Lily sadar ia harus lebih berhati-hati dalam menulis lirik, karena ia adalah seorang ibu kini.
"Ketika aku menulis lagu aku sadar bahwa aku punya dua orang anak dan mereka akan mendengarnya. Jadi ini tidak bisa terlalu seksi dan tidak sopan karena itu akan mempermalukan mereka," pungkasnya.
JANGAN LEWATKAN!
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
(ace/zal)
Rizal Bagus Ramadhan
Advertisement
