Anggun Ungkap Alasan Tak Rilis Album Versi Bahasa Indonesia
Diterbitkan:
Anggun C Sasmi Foto: KapanLagi.com
Kapanlagi.com - Untuk para pecinta musik dari Anggun C Sasmi, bersiaplah karena sebentar lagi, si cantik ini akan merilis sebuah album 2 bahasa, yakni Prancis dan Inggris. Versi Perancisnya rencananya akan dirilis Oktober tahun ini.
"Ada 12 lagu (di album ini). Lirik aku tulis semua. Kalau musiknya, kerjasama sama orang," ungkap Anggun saat ditemui di kawasan SCBD, Jakarta Selatan, beberapa waktu yang lalu.
Sayangnya kali ini Anggun tak merilis album barunya dalam Bahasa Indonesia. Bukan tak mau melakukannya, Anggun punya alasan lain.
"Kadang kalau sudah jadi yang Bahasa Inggris, kalau di-Indonesiakan jadi susah. Soalnya meskipun di Bahasa Inggris, itu liriknya dalam banget. Kalau dibahasakan jadi aneh. Dari Perancis ke Inggris aja susah untuk lagu yang sama," lanjutnya.
Advertisement
Anggun C Sasmi ©KapanLagi.com®/Bambang E Ros
Demi tetap menjaga kualitas lagu, Anggun kadang membedakan lirik untuk lagu sama dengan bahasa yang berbeda. Ia ingin lagunya berbobot.
"Bagaimana (album ini) bisa memberi inspirasi atau pelajaran kepada orang, atau aku sendiri. Aku nggak mau bikin lagu yang pop banget," pungkasnya.
Simak Juga:
Anggun C Sasmi Ingin Lebih 'Intim' Bareng Fans di Viber
Selepas Kasus IMA 2015, Angel Pieters Kirim 'Pesan' Untuk Haters
Glenn Fredly Sebut Stasiun TV Yang Menayangkan IMA 2015 Pengecut
Anggun Wanti-Wanti Angel Pieters Supaya Tak Kena Polusi Haters
Banyak Dapat Kecaman di Twitter, Ini Perasaan Angel Pieters
(Duh! Onad lagi-lagi terjerat kasus narkoba dan diamankan pihak kepolisian.)
(kpl/aal/rzm)
Sahal Fadhli
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
