Demi 'Ayang Ayangmu', Connie Nurlita Belajar Bahasa Jawa ke Didi Kempot
Diperbarui: Diterbitkan:
Connie Nurlita ©KapanLagi.com/Adi Abbas Nugroho
Kapanlagi.com - Ada yang berbeda saat pedangdut senior Connie Nurlita yang mulai kembali ke dunia tarik suara dengan menelurkan single bertajuk Ayang Ayangmu. Connie yang tidak bisa berbahasa Jawa rela mempelajari bahasa tersebut pada Didi Kempot.
Memang, dalam single yang dibalut irama dangdut koplo yang kekinian tersebut liriknya menggunakan bahasa Jawa. Untuk menjiwainya, dia pun terlebih dahulu mempelajarinya.
"Karena saya bukan asli Jawa, saya belajar dulu sama mas Didi Kempot, biar pas masuk di bahasa jawanya itu," ucap Connie Nurlita saat dijumpai di Jakarta, belum lama ini.
Advertisement
1. Alasan Pilih Lagu Bahasa Jawa
Tentu Connie punya alasan kenapa lagu tersebut menggunakan bahasa Jawa. Menurutnya, saat ini lagu-lagu yang menggunakan bahasa Jawa sedang populer di masyarakat.
"Saya emang ingin mencoba sesuatu yang baru. Orang 'seberang' nyanyi lagu Jawa, kan unik ya," kata dia.
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
2. Ingin Singlenya Laris
Tentunya, Connie berharap single barunya yang bercerita tentang sepasang kekasih yang tidak bisa bersama lagi, namun tetap terus terbayang dan mengganggu pikiran dapat diterima oleh para pencinta dangdut di Indonesia.
"Dan mudah-mudahan ke depan ada sesuatu yang baru lagi, sehingga saya bisa diterima pasar musik dangdut, bisa eksis lagi, dan berkarya lagi," pungkasnya.
3. Masih Dinanti Penggemar
Setelah lama tidak muncul, Connie Nurlita penyanyi dangdut era 90-an mendapat kesempatan tampil di Marina Convention Center pada pertengahan tahun 2018. Ia pun tak menyangka kalau penggemar tetap menantikan penampilannya.
"Awalnya deg-degan lihat penonton sebanyak itu. Bagi saya ini luar biasa bisa nyanyi dan joged bareng di bawah terik matahari. Meski panas mereka tetap bertahan, bawa energi baru bagi saya," tutur wanita yang dikenal berkat tembang Cinta Karet tersebut.
Single Ayang-Ayangmu sendiri merupakan versi bahasa Indonesia dari lagu mandarin berjudul Ci She Pen ciptaan Chuan Xiong Zhou dan Xin Ro Chen. Versi baru ini liriknya diolah oleh Didi Kempot serta Mike D Bagindas dengan aransemen Koplo Jawa Timuran.
(Ramai kabar perceraian dengan Raisa, Hamish Daud sebut tudingan selingkuh itu fitnah.)
(kpl/aal/jje)
Sahal Fadhli
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
