Gagal di 'INDONESIAN IDOL 2018', Tabita Roseline Tampil di New York
Diterbitkan:
Tabita Roseline © istimewa
Kapanlagi.com - Penyanyi Tabita Roseline boleh saja gagal di Indonesian Idol 2018, namun siapa sangka Tabita mendapat kesempatan tampil di ajang internasional, yakni Couture Fashion Week New York 2018, Amerika Serikat pada 10 Februari 2018 kemarin.
Rupanya, tampil di ajang bergengsi semacam itu bukanlah hal yang pertama dilakukan Tabita. Dua tahun lalu, dirinya juga diundang dalam acara GSF Award 2016 di Cannes, Paris.
Rupanya, Tabita merupakan orang Indonesia satu-satunya wakil dari Indonesia. Wanita kelahiran 25 April 1997 itu membawakan lagu berjudul Havana, yang dipopulerkan Camila Cabello.
Advertisement
Tabita Roseline tampil di Couture Fashion Week New York 2018. © dok. pribadi"Yang pasti tentunya saya sangat bangga dan bersyukur," ucap wanita yang juga diminta mendampingi Krisdayanti sebagai brand ambasador Nefertiti versi young lewat keterangan pers yang diterima KapanLagi.com.
Makanya, Tabita sangat bersyukur, walau tersingkir dari ajang pencarian bakat, dirinya tetap bisa tetap berkarya dan disukai hingga bisa mengisi acara semacam itu.
"Bahwa setiap orang ada jalannya masing-masing dan pasti tidak mudah menyerah karena saya percaya kalau pintu yang satu tertutup Tuhan pasti buka pintu yang lain," pungkasnya.
#Jangan Lewatkan
'KuDaniel' Nama Fanbase Daniel Mananta yang Baru Diresmikan
Cantik! Penampilan Serba Pink, Maia Estianty Bergaya Bak Boneka Barbie
Selfie Bareng Shane Filan eks Westlife, Maia Estianty Berikan 'Ciuman'
Maria Bawakan Lagu 'Never Enough', Maia Estianty: Bagus Banget
Bianca Jodie Tersisih di Top 7 Indonesian Idol, Fans Menangis Sedih
(Duh! Onad lagi-lagi terjerat kasus narkoba dan diamankan pihak kepolisian.)
(kpl/aal/jje)
Sahal Fadhli
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
