KCI Gelar Seminar Internasional
Kapanlagi.com - Kurangnya sosialisasi dan kesadaran masyarakat terhadap karya cipta lagu memberi ide Karya Cipta Indonesia untuk menggelar simposium tingkat internasional di Jakarta, 12 April mendatang. Hal ini diungkapkan Enteng Tanamal di kantornya belum lama berselang.
Menurut Enteng seminar yang diadakan merupakan perhatian serta keprihatinan pihaknya karena masih banyak masyarakat belum mengerti arti sebuah karya cipta khususnya pada lagu.
"Kami coba memberikan penyadaran bahwa karya cipta itu dilindungi hukum. Sehingga tak sembarang dengan karya yang kita ciptakan. Untuk itu kami juga mengundang pembicara dari luar negeri," kata Enteng diangguki Munif dan Ireng Maulana serta anggota KCI lain
Enteng berharap dengan adanya acara ini dapat dijadikan sebagai acuan bagi dunia musik untuk lebih paham mengenai karya cipta.
Advertisement
"Ya, mudah-mudahan hasil dari seminar dapat dibuat bahan referensi oleh semua orang yang menggeluti bidang ini," terangnya lagi.
Rencananya acara berlangsung di hotel Mulia Senayan, Jumat 12 April yang akan datang. Seminar ini juga mendapat dukungan dari Departemen Kehakiman dan HAM serta CISAC (Confereration International of Sociaties of Author and Composers).
(Di luar nurul, Inara Rusli dilaporkan atas dugaan perselingkuhan dan Perzinaan!)
(kl/erl)
Erlin
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Mau Foto Astetik? Kamera Mini Andalan Anak Skena yang Lagi Viral Ini Patut Dicoba
-
Teen - Fashion Hangout Pilihan Jam Tangan Stylish untuk Anak Skena yang Mau Tampil Lebih Standout
