Mikha Angelo: Album SELAMANYA Juga Hasil Perjuangan Fans
Diterbitkan:
Mikha Angelo Foto: KapanLagi.com
Kapanlagi.com - Sebelum merilis sebuah album dengan judul SELAMANYA, The Overtunes harus berusaha keras untuk merampungkan semua karya mereka. Namun tentu hal itu tak mudah. Mereka bersyukur karena ada fans yang selalu mendukung.
"Kita nggak bisa bayangin apa yang dipikiran mereka. Kita bingung mau bawain lagu apa, dan melihat fans itu satu-satunya motivator untuk kita," kata Mikha yang ditemui saat peluncuran 1st album 'Selamanya' di KFC Kemang, Jakarta Selatan, Kamis (4/6).
Bagi Mikha, album ini tak akan berhasil tanpa bantuan manajemen dan juga para penggemar. Mikha berterima kasih pada semua yang telah setia mendukung The Overtunes.
Mikha Angelo ©KapanLagi.com®
"Kita (beri) selamat mereka karena (album) ini juga perjuangan mereka," lanjutnya.
Advertisement
Mikha merasa sangat penting untuk menjaga hubungan baik dengan fans. Dukungan mereka akan membuat karir lebih lancar di masa depan.
"Komunikasi sama fans juga perlu, kita setiap hari ngetwit. Kadang ada yang kritik rambut kita jelek, kita tiap hari dapet sih. Kalo kita terlalu menjauhi mereka, nggak ada untungnya," pungkasnya.
Simak Juga:
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
(kpl/hen/rzm)
Rizqi Zhairisma
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
