Revolusi! Album ke-5 One Direction Sajikan Sound Mirip Oasis

Revolusi! Album ke-5 One Direction Sajikan Sound Mirip Oasis One Direction KapanLagi.com®/Bambang E Ros

Kapanlagi.com - One Direction bakal keluarkan album terbarunya tahun ini. Ini adalah album pertama mereka tanpa kehadiran Zayn Malik.


Baru-baru ini, One Direction mengungkap bagaimana isi album teranyar mereka. Akan terjadi banyak perubahan jika dibandingkan dengan album mereka sebelumnya.


Personel yang tersisa Harry Styles, Liam Payne, Niall Horan dan Louis Tomlinson bergerak untuk pembuatan album kelima mereka. Dalam sebuah interview, cowok-cowok ini bakal menampilkan lagu-lagu yang berbeda dengan album sebelumnya.


One Direction bakal berikan sound seperti Oasis pada album selanjutnya ©fameflynetOne Direction bakal berikan sound seperti Oasis pada album selanjutnya ©fameflynet


"Ada beberapa hal yang berbeda pada album ini, lagu-lagu ini tidak terdengar sama. Semuanya berbeda," ungkap Niall di interview gabungan Live Nation dan ETonline. "Bagian yang berbeda terletak pada gitar dan drum. Ini berbeda dengan apa yang kami lakukan sebelumnya."


One Direction terbentuk di ajang pencarian bakat televisi Inggris, The X Factor. Mereka telah mencapai kesuksesan di dunia, terbukti dengan lagu mereka yang hits seperti Best Song Ever dan Steal My Girl.


Liam juga memberikan bocoran pada album ini tentang apa saja yang menjadi 'bahan utama' yang mereka gunakan. "Banyak sound-sound old school di sini," ungkap Payne. "Seperti yang kukatakan sebelumnya banyak Oasis-nya, tapi ada satu lagu yang kupikir ini sangat berbeda."


(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)

(mus/otx)

Rekomendasi
Trending