Siap Konser Lagi, Green Day Bakal Bocorkan Album Baru?
Diperbarui: Diterbitkan:
Green Day ©via KapanLagi
Kapanlagi.com - Sudah rindu Green Day semenjak mereka merilis lagu X-Kid? Tenang saja, penantianmu tak akan sia-sia. Karena dijadwalkan Green Day bakal comeback dalam sebuah konser akhir bulan April ini.
Band punk rock pelantun American Idiot ini bakal tampil dalam sebuah show di House of Blues yang berada di Cleveland. Dijadwalkan, Green Day akan menyapa fans pada hari Kamis, 16 April nanti.
Aksi ini cukup istimewa karena menjadi penampilan pertama Green Day semenjak dua konser di festival South By Southwest di Austin, Texas pada Maret 2014 silam. Untuk kali ini, aksi mereka mewakili 'kepribadian' Foxboro Hot Tubs.
Green Day sendiri sudah vakum selama dua tahun lamanya ©via KapanLagi
Fans tentu tak sabar lagi. Karena besar kemungkinan jika Green Day bakal memperkenalkan materi terbaru setelah sang frontman, Billie Joe Armstrong, menggoda fans mengenai kemungkinan konsep musik terbaru Green Day di tahun 2015, seperti dilansir Digital Spy.
Advertisement
Sebelumnya pada bulan November, Billie memposting Instagram dan berkata, "Inilah yang ada dalam pikiranku: #greenday2015 #masadepandimulaisekarang #selamanyagreenday,"
Kalau memang benar mereka bakal merilis album baru, maka ini adalah karya mereka semenjak tahun 2011-2012. Saat itu, band yang berasal dari California ini merilis trilogi album bertajuk, ¡Uno!, ¡Dos! dan ¡Tre!
Sementara itu dalam berita lain disebutkan pada Desember 2014 jika gitaris mereka, Jason White, tengah dirawat karena kanker amandel. Apapun itu, sepertinya fans sudah tak sabar melihat materi album baru Green Day ya!
(Duh! Onad lagi-lagi terjerat kasus narkoba dan diamankan pihak kepolisian.)
(dig/aia)
Arai Amelya
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
