Steve Aoki Janjikan Gimmick Seru
Diperbarui: Diterbitkan:
Steve Aoki
Kapanlagi.com - DJ asal Amerika, Steve Aoki akan menghibur para clubber tanah air dengan musik khasnya pada Rabu 27 Februari 2013. Bertempat di Avenue Of The Stars, Lippo Mall Kemang, Jakarta Selatan, Steve akan menyuguhkan gimmick-gimmick menarik selama show.
Peraih Best DJ of The Year 2007 dan Best Mix Album of The Year 2008, akan tampil kurang lebih 90 menit, "Nanti akan bermain selama 90 menit, tapi lihat nanti saja, kalo seru pasti akan lebih lama waktunya," ujarnya saat menggelar jumpa pers di Lippo Mall Kemang, Jakarta Selatan, Selasa (26/2).
Kedatangannya ke Indonesia bukan pertama kalinya. Beberapa kali Steve menghibur warga Indonesia dengan musik-musik disco-nya. Baginya Indonesia merupakan tempat favorit untuk tampil.
"Negara ini tempat favorit saya untuk konser. Saya sudah gelar konser di Indonesia beberapa kali, saya suka dengan crowd-nya" tandasnya.
Advertisement
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
(kpl/hen/uji/faj)
puji puput
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
