Tampil di GUDFEST, New Hope Club Akan Duet dengan Marion Jola?

Penulis: Galuh Esti Nugraini

Diterbitkan:

Tampil di GUDFEST, New Hope Club Akan Duet dengan Marion Jola?
New Hope Club dan Marion Jola (credit: instagram.com/lalamarionmj; instagram.com/newhopeclub)

Kapanlagi.com - Band pop asal Inggris, New Hope Club akan tampil dalam festival musik GUDFEST yang akan digelar di Helipad Parking Ground GBK Senayan, Jakarta Pusat pada 2 November.

Band yang beranggotakan Blake Richardson, Reece Bibby dan George Smith itu pun sudah menyiapkan persiapan yang matang untuk penampilannya malam nanti.

"Persiapannya sudah matang, kebetulan juga kami juga sedang melakukan world tour. Jadi senang sekali bisa datang lagi. Kami harap bisa dapat crowd yang gila nanti," ujar Blake saat jumpa pers di kawasan Cikini, Jakarta Pusat, Jum'at (1/11).

1. Berharap Disambut Antusias Penonton

Pelantun Start Over Again itu pun berharap para penonton bisa ikut menyanyikan lagu-lagu mereka. "Kami bakal bawakan 13 lagu. (Durasi) sekitar 1 jam. Kami berharap semua bisa ikut nyanyi bareng," kata Reece.

"Kami sangat semangat kalau (penonton) bisa bawa banyak lagu-lagu kami. Kami selalu suka crowd dari penonton New Hope Club. Mungkin di Indonesia bisa dapat lebih keras lagi suaranya," timpal Blake.

2. Duet dengan Marion Jola?

(credit: kapanlagi.com)

GUDFEST juga dimeriahkan oleh beberapa penyanyi lokal salah satunya Marion Jola. New Hope Club dan Marion Jola sebelumnya pernah kolaborasi dalam sebuah wawancara di channel YouTube Marion Jola. Tampil dalam satu panggung, apakah keduanya akan nyanyi bareng?

"(Tampil duet dengan) Marion Jola mungkin tidak, tapi mungkin saja terjadi. Tapi kalau kami bisa dapat kesempatan mungkin akan menyenangkan," pungkas Blake.

Rekomendasi
Trending