Terserang Penyakit Misterius, Shania Twain Tidak Bisa Menyanyi?
Diperbarui: Diterbitkan:
Shania Twain @Fameflynet
Kapanlagi.com - Shania Twain sempat meyakini bahwa dia tidak akan pernah bisa bernyanyi lagi. Dia divonis terserang penyakit yang misterius.
Penyanyi single From This Moment ini didiagnosa menderita dysphonia sekitar 5 tahun lalu. Dysphonia adalah suatu kondisi yang menyebabkan otot untuk mengkerut dan menekan pita suara.
Karena penyakit tersebut, Shania tidak bisa menyanyi untuk beberapa lama. Wanita ini pun takut jika dia tidak akan bisa bernyanyi lagi.
"Itu adalah momen yang sangat menekan. Aku bahkan sempat percaya tidak akan bisa menyanyi lagi," kata penyanyi berusia 49 tahun ini. "Aku kira permasalahan utamanya adalah, kita tidak bisa mengoperasinya. Penyakit ini sangat misterius, lebih seperti atlit yang sedang menjalani pengobatan atas lukanya."
Advertisement
Shania Twain Terserang Penyakit Misterius @Fameflynet
Penyanyi yang telah memenangkan lima Grammy Awards tersebut telah menjalankan konser selama dua tahun. Konser ini adalah bagian dari tinggalnya Shania di Las vegas. Sekarang, Shania berencana untuk menggelar tur yang terakhir kalinya.
Shania Twain telah merilis empat album. Dimulai dari album self-titled di tahun 1993, SHANIA TWAIN. Album selanjutnya adalah THE WOMAN IN ME di tahun 1995, yang berlanjut COME ON OVER di tahun 1997, dan UP! di tahun 2002.
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
(mus/frs)
Sanjaya Ferryanto
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
