Vina Panduwinata Tak Sengaja Datang di Senandung Untuk Negeri
Vina Panduwinata
Kapanlagi.com - Salah satu Diva Pop Indonesia, Vina Panduwinata merasa prihatin dan terketuk hati untuk membantu korban bencana di Sigi, Parimo dan Palu, Sulawesi Tengah. Vina sendiri datang di acara malam itu tidak secara sengaja.
"Sebenarnya nggak sengaja sih lagi jalan ke sini terus lewat Hard Rock ketemu Titi DJ. Ya aku masuk saja. Ternyata ada acara ini dan aku tadi ikut nyumbang sebagai rasa peduli aku terhadap sesama," ujar penyanyi yang populer dengan lagu Burung Camar tersebut.
Masyarakat Sulawesi Tengah diuji dengan gempa bumi dan banjir bandang yang menelan korban harta dan jiwa. Bencana tersebut memutuskan jalan trans Sulawesi. Tidak hanya itu, rumah, tempat ibadah, sekolah, rumah sakit dan berbagai fasilitas umum lainnya juga rusak parah.
Acara konser amal bertajuk Senandung Untuk Negeri, Charity For Sulawesi Tengah malam itu diselenggarakan oleh Komunitas KOIN (Kepedulian Orang Indonesia). Konser berlangsung di Hard Rock Cafe, EX, Jakarta, Rabu (26/9) malam.
Advertisement
Vina mengaku senang bisa terlibat dalam acara malam itu, sebagai bentuk kepedulian pada sesama. Mama Ina, demikian biasa dipanggil, selain tampil di panggung juga menyerahkan sejumlah uang.
"Gak usah disebutin berapa ya. Toh artis banyak yang tampil. Apa yang mama Ina bisa bantu walaupun mungkin nilainya nggak seberapa," tandasnya merendah.
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
(kpl/amr/dar)
Darmadi Sasongko
Advertisement
-
Teen - Fashion Hangout Pilihan Jam Tangan Stylish untuk Anak Skena yang Mau Tampil Lebih Standout
