50 Cent Akhirnya Mengungkap 'Beautiful Nightmare'

Penulis: Natanael Sepaya

Diperbarui: Diterbitkan:

50 Cent Akhirnya Mengungkap 'Beautiful Nightmare' 50 Cent ©Fameflynet

Kapanlagi.com - Beberapa waktu lalu, 50 Cent mengungkapkan kalau dia akan segera merilis karya barunya yang berjudul Street king Immortal. Nggak cuma itu, rapper andalan yang satu ini juga mengungkapkan kalau dia sudah menyiapkan rilisan baru lagi.


Berencana merilisnya tahun depan, 50 Cent akan mengeluarkan album barunya yang berjudul BEAUTIFUL NIGHTMARE. Hanya saja, album ini tidak akan dirilis bersamaan dengan Street King Immortal.


50 Cent juga mengaku kalau judul album ini punya kisah dengan julukannya semasa kecil. Ya, 50 Cent dijuluki sebagai symbol of hope oleh orang-orang di sekitarnya.


50 Cent ©KapanLagi.com50 Cent ©KapanLagi.com


"Aku adalah simbol harapan dari orang-orang semasa kecilku. Dengan semua hal buruk yang terjadi, aku mengubahnya menjadi sebuah mimpi buruk yang indah," ungkap 50 Cent.


Rapper ini juga menyatakan kalau karirnya harus berakhir, dia tidak akan menyandingkan dirinya dengan dua rapper besar seperti Tupac dan Notorius B.I.G. Menurutnya, dia tidak akan mati seperti 2 rapper besar tadi karena dia hidup abadi.


50 Cent mengatakan hal tersebut karena dia yakin dengan kekuatan yang dimilikinya. "Tidak terpikir kalau dua rapper itu bisa seperti aku saat ini. Aku tidak akan bisa mati ataupun meninggal karena dibunuh karena aku abadi," ucap sang rapper kontroversial ini.


(hip/ntn)

Editor:

Natanael Sepaya

Rekomendasi
Trending