Abba Bersatu Kembali

Kapanlagi.com - Meski hanya satu malam, namun sudah cukup bagi penggemar musik ABBA melihat kelompok asal Swedia itu bersatu kembali. Benny Andersson, Bjorn Ulvaeus, Anni-Frid Lyngstad dan Agnetha Faltskog, tampil dalam babak semifinal Eurovision Song Contest 2004 yang digelar di Istambul Turki.

ABBA yang pernah menjadi idola dan terdiri dari empat sekawan Benny Andersson, Bjorn Ulvaeus, Anni-Frid Lyngstad dan Agnetha Faltskog memang punya kenangan khusus di Eurovision Song Contest ini.

Karena 30 tahun silam ABBA memenangkan gelar ini di Waterloo dan menjadi awal kebesaran ABBA sampai kini.

Kini Benny Andersson, Bjorn Ulvaeus, Anni-Frid Lyngstad dan Agnetha Faltskog melakukan penampilan sendiri dan membuat band kebanggan asal Swedia itu terpecah.

Dalam Eurovision 2004 kali ini 10 negara termasuk dari Bosnia-Herzegovina berhak tampil dibabak final yang akan digelar di Abdi Ipecki stadium, Istanbul Turki Sabtu (16/5) malam wib esok.

ABBA memenangkan gelar Eurovision pada tahun 1974 silam dan sejauh ini album ABBA terus menjadi album terbesar karena pernah selama 486 pekan menjad lagu hit.

Kini Agnetha Faltskog bersolo karir termasuk Faltskog yang telah meluncurkan 6 album pop.

Kelompok ABBA pecah pada tahun 1982 dan mereka kini tidak pernah berkumpul lagi sebagai sebuah grup musik. Tahun ini Swedia meloloskan Lena Philippson sebagai finalis Eurovision 2004.

Bagi Björn Ulvaeus, Eurovision memiliki kenangan tersendiri. 'Meraih gelar di Eurovision layaknya Swedia meraih gelar juara dunia,' ujar Bjorn.

Pendapat Bjorn itu tidaklah salah, kareana ABBA merupakan aset nasional Swedia yang bisa dieskpors dan mereka merambah dunia berkat lagunya Mamma Mia yang terus menjadi hits selama lima tahun.

Prestasi ABBA lainnya adalah sembilan kali menjadi lagu tunggal nomor satu di Inggris dan 10 kali menjadi album terbaik di Inggris.

Selain lagu Mamma Mia yang terjual hampir 14 juta diseluruh dunia, ABBA berhasil meluncurkan lagu lain yang menjadi hits, Dancing Queens.

(jkn/erl)

Editor:

Erlin

Rekomendasi
Trending