Ahmad Albar Kagum Dengan Kerendahan Hati Rinto Harahap
Ahmad Albar
Kapanlagi.com - Setelah ditinggal pergi sang Ibunda beberapa waktu lalu, Ahmad AlbarĀ dan Camelia MalikĀ kembali berduka dengan meninggalnya sang sahabat, Rinto Harahap. Saat jenazah tiba di rumah duka pada Selasa (10/2) malam, Camelia Malik pun hadir melayat.
"Saya dekat banget sama Rinto, sama keluarga ini. Meskipun Indonesia sangat kehilangan dia, karya-karyanya terus dikenang," ujarnya saat ditemui di rumah duka, Jl. Bango II No. 2 Cilandak, Jakarta Selatan (10/2)
"Orangnya baik banget. Orang yang bijaksana, peduli sama siapa pun, nggak beda-bedain, sederhana, tidak terlalu berlebihan. Orang ini terlalu baik, sabar, tenang, tidak bergejolak. Biasanya kan kalau selebriti lagi ngetop agak berlebihan, tapi, dia berbeda, RintoĀ dari dulu biasa-biasa aja," tambah adik Ahmad AlbarĀ ini mengenang sosok almarhum.
Sebenarnya masih ada yang mengganjal yang dirasakan Camelia Malik dengan kepergian sahabatnya itu. Dia sempat mengajak Ahmad AlbarĀ untuk menengok Rinto, namun rencana itu tak pernah terlaksanakan.
Advertisement
"Kok tiba-tiba dengar dia (Rinto) ke Singapura. Ada sakit yang baru. Aduh kalau inget itu sedih, masih ada yang ngeganjel," katanya menyesal.
Suasana Pemakaman Rinto Harahap/@Foto: KapanLagi.comĀ®/Busan
Begitu juga yang dirasakan dengan Ahmad AlbarĀ yang ditemui saat pemakaman Rinto HarahapĀ di TPU Kampung Kandang (11/2). Menurutnya, sosok almarhum adalah orang yang sangat baik hati dan low profile.
Ahmad Albar yang mengikuti proses pemakaman RintoĀ dari awal sampai akhir ini mengaku terakhir bertemu RintoĀ satu tahun yang lalu di sebuah acara. Personil God BlessĀ ini juga mendoakan agar almarhum diterima di sisinya dan berharap ada penerus RintoĀ di industri musik Indonesia.
"Kita kenal sudah lama, orangnya sangat low profile, baik hati, kita semua kehilangan. Saya rasa seluruh masyarakat kehilangan Rinto. Siapa yang tidak kenal Rinto, salah satu aset negara, banyak karya-karyanya," ujar bapak Fachri AlbarĀ itu.
BACA JUGA:
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/rhm/faj)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
-
Teen - Lifestyle Gadget Smartwatch Kece Buat Gen Z yang Stylish, Fungsional, dan Nggak Bikin Kantong Kaget
