'Aku Kamtis', Karya Bersama Endank Soekamti dan Fans

'Aku Kamtis', Karya Bersama Endank Soekamti dan Fans Endank Soekamti @ Foto: KapanLagi.com®

Kapanlagi.com - Endank Soekamti nampaknya tak kehabisan ide dalam berkarya. Melalui situs resminya, band punk asal Yogyakarta ini membuat sebuah proyek baru dengan melibatkan para penggemarnya. Namun, bukan proyek musik yang mereka buat, melainkan sebuah buku.


Lewat cerita dan foto, para fans diajak 'memamerkan' suka duka menjadi 'Kamtis Family' untuk disertakan dalam sebuah buku yang diberi judul Aku Kamtis. Buku ini selanjutnya akan dipamerkan dan dijual melalui jaringan distribusi Kamtis Family dan merchandise resmi.


"Mari ceritakan kisah-kisah menarik kita kepada orang lain dengan jujur. Sejarahkan Diri Mu Kamtis Family!!!!!!!!" tulis Erix vokalis Endank Soekamti.


Proyek penerbitan buku bukanlah kali pertama bagi Endank Soekamti. Sebelumnya, sebuah komik berjudul Long Live My Family telah dirilis pada 2011 silam, dan novel biografi Angka 8 di tahun berikutnya.


Bagi yang berminat untuk ikut serta dalam proyek ini silahkan kirim foto dan ceritanya ke BukuAkuKamtis@gmail.com. Siapa tahu salah satu dari kalian bakal mejeng di buku terbaru tersebut. Sesuatu yang membanggakan bukan?


Sukses untuk Endank Soekamti dan para Kamtis!


# Simak berita menarik lainnya dari dunia musik:


6 Popstar Yang Sempat Menjadi Gelandangan
7 Lagu Untuk 'Merayakan' Bulan September
5 Lagu Yang Bercerita Soal MDMA
8 Musisi Ini Ternyata Seorang Gay!
10 Respon Atas Kontroversi Twerking Miley Cyrus

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/rzl/dew)

Rekomendasi
Trending