Amy Winehouse (Lagi-Lagi) Batalkan Konser

Kapanlagi.com - Amy Winehouse lagi-lagi membatalkan konser comeback-nya. Pelantun lagu Back to Black berusia 25 tahun ini seharusnya tiba di Shepherd's Bush Empire 31 Mei mendatang. Namun Winehouse memutuskan untuk membatalkan konser tersebut.

"Amy dan bandnya tidak akan manggung di Shepherd's Bush Empire 32 Mei mendatang," begitu pernyataan dari pihak manajemen Winehouse.

"Amy meminta maaf pada semua penggemarnya yang telah membeli tiket untuk pertunjukan itu," lanjut pernyataan tersebut.

Winehouse sendiri harus dirujuk (lagi) ke rumah sakit awal minggu ini setelah dia jatuh sakit di vilanya di St Lucia.  

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(ss/npy)

Rekomendasi
Trending