Anji Drive: Sukses Nggak Jadi Beban

Anji Drive: Sukses Nggak Jadi Beban Anji Drive

Kapanlagi.com - Tahun 2009 jadi saat sukses bagi Drive. Menurut vokalisnya, Anji jadi kebanggaan tersendiri dengan eksistensi mereka di tahun 2009 ini. Kesuksesan ini membuat mereka terdorong untuk membuat musik yang dapat diterima.

Tahun 2009 ini, diakui oleh Anji tahun sukses bandnya Drive. "(Yang sudah didapat) banyak banget, kita di 2009 bisa menunjukkan eksistensi sebagai band, yang ditakutin one hits wonder dan kita masih bisa bertahan dan mempunyai 6 hits. Dan dalam finansial juga kita ada perbaikan," terang penyanyi ini saat ditemui di di acara Charity Concert - Save A Teen, di Score, Cilandak Town Square, Jakarta Selatan, Minggu (27/12).

Tentu saja, pencapaian yang diraih ini jadi kebanggaan tersendiri. "Bangga banget, dan yang membanggakan juga dua album kita masuk dalam 20 album terbaik versi dalam salah majalah musik Rolling Stones," kilah kekasih Rini Idol ini.

Namun keberhasilan kali ini bukan sesuatu yang membuat beban untuk langkah berikutnya. Malahan menurut Anji mereka terdorong untuk membuat musik yang dapat diterima. "Kita nggak pernah jadiin beban, bebannya bagaimana bisa musik kita diterima sama orang, tapi kita juga jujur kita ngeluarin yang kita punya. Dan kemarin sempet brainstorming sama label, banyak lagu yang ditolak karena lagunya terlalu kenceng," terangnya.   

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/hen/erl)

Rekomendasi
Trending