Anti Mainstream, Natasya Mampu Bikin Ahmad Dhani Senyum Puas
Ahmad Dhani Ā© Agus Apriyanto/KapanLagi.com
Kapanlagi.com - Peserta unik dan berbakat? Ada banyak di X Factor. Tapi kalau anti mainstream?Ā Sudah tentu bisa kalian temukan juga di atas panggung X Factor Indonesia 2015.
Seperti peserta kali ini, ia masih berusia 17 tahun, namun Natasya MiselĀ punya referensi musik yang berbeda dengan para gadis lain seusianya. Pelajar yang satu ini mengaku suka dengan musik grunge.
Ia tak begitu suka dengan lagu-lagu popĀ yang dinyanyikan oleh para wanita. NatasyaĀ lebih suka lagu-lagu milik Nirvana. Walaupun anti mainstream, tapi NatasyaĀ berhasil membuktikan kemampuan dan kualitasnya di hadapan juri.
Natasya Misel Ā© X Factor Indonesia Official Facebook
Pertama kali menginjakkan kaki di atas panggung, ia langsung menjawab tantangan Ahmad DhaniĀ untuk melantunkan Heart Shaped BoxĀ milik Nirvana. Tanpa iringan alat musik apapun, NatasyaĀ mampu bernyanyi dengan baik.
Advertisement
Heart Shaped BoxĀ punya tingkat kesulitan cukup tinggi. Dari nada tinggi yang langsung dropĀ ke nada rendah ditambah dengan falsetto, semua mampu dilibasĀ oleh Natasya. Ahmad DhaniĀ tersenyum puas saat NatasyaĀ usai membawakan lagu tersebut. Setelah itu ia pun segera melantunkan lagu pilihannya sendiri yaitu Feeling GoodĀ milik Nina Simone.
Lagi-lagi diawali dengan introĀ tanpa iringan alat musik apapun, suara NatasyaĀ bergema di seluruh ruangan. Menggetarkan hati dan membuat para penonton segera memberikan tepuk tangan meriah. Apalagi setelah suara piano mulai terdengar mengiringinya.
Setelah ia selesai membawakan lagu tersebut, para juri pun segera memberikan komentarnya. Sukses, penampilan NatasyaĀ malam itu mendapat 4 'Yes'Ā dari Ahmad DhaniĀ dan ketiga juri lainnya.
Yuk baca juga berita berikut:
Bikin Juri X Factor Ternganga, Viewer YouTube Yudi Tembus 1 Juta
Ahmad Dhani 'Tergoda' Penampilan 2 Peserta Cantik X Factor Ini
Peserta X Factor Ini Bikin Rossa Kaget 2 Kali
Marah-Marah, Peserta X Factor Ini 'Paksa' Juri Kasih 'Yes'
Sering Ngamen di Melbourne, Peserta X Factor Ini Luluhkan Rossa
'Kembaran' Ashanty Ikut X Factor, Para Juri Berebut Jadi Anang
Mikael Ronodipuro, Inikah Adam Levine-nya Indonesia di X Factor?
Ismi Riza Mampu Bikin Para Juri X Factor Mabuk Kepayang
Pengetahuan Musik Yudi Bikin Juri X Factor Jantungan
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/erc)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
-
Teen - Lifestyle Gadget Smartwatch Kece Buat Gen Z yang Stylish, Fungsional, dan Nggak Bikin Kantong Kaget
