[Eksklusif] Armin Van Bureen Buka ASOT 2013 di Malaysia

[Eksklusif] Armin Van Bureen Buka ASOT 2013 di Malaysia Armin Van Buuren @foto: electrichoneycomb.com

Kapanlagi.com - Panasnya udara di Sepang Internartional Circuit Malaysia pada Jumat (15/3) tak membuat niat para clubbers yang spesial datang untuk menonton penampilan para DJ dunia hilang begitu saja. Di tengah teriknya matahari yang masih menyiksa di suhu lebih dari 38 derajat, semangat mereka kian terbakar.


Dari liputan khusus KapanLagi.com di Malaysia, ribuan orang pun hadir di festival musik terbesar di Malaysia ini. Tidak hanya dari Malaysia, bahkan turis dari berbagai negara tak mau ketinggalan acara ini. Terlihat beberapa bendera berkibar dari tangan para clubber. Mulai dari Vietnam sampai Australia.


Suasana di venue ASOT @foto: KapanLagi.com®Suasana di venue ASOT @foto: KapanLagi.com®


Tepat pukul 16.00 waktu Malaysia, Armin Van Buuren membuka radio shownya ke 600. Sontak, ratusan orang yang sudah kepanasan langsung bersemangat.


Dari sebuah layar di tengah panggung, Armin menyapa para clubbers. Armin yang mengenakan baju biru cerah tampil dari sisi lain venue.


Sementara itu, antrian untuk mendapatkan tanda masuk ke ASOT 2013 masih mengular. Lokasi konser yang cukup jauh dari tengah kota tidak jadi penghambat para clubbers berparty malam ini.

(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)

(kpl/boo/adb)

Reporter:

Yunita Rachmawati

Rekomendasi
Trending