Barbra Streisand Sukses Gelar Konser Pertama di Jerman
Kapanlagi.com - Konser pertama Barbra Streisand di Jerman sukses besar. Para penonton yang telah menanti penampilannya setelah beberapa saat vakum dalam dunia tarik suara, dibuatnya terpana dalam konser yang diadakan di Waldbuehne itu.
Barbra yang juga 'agak' kaget dengan sambutan penonton, tak kuasa menahan emosi pada akhir konser. Ia berterima kasih kepada para penggemarnya di Jerman karena membuat even tersebut begitu spesial.
"Aku masih belum bisa percaya butuh waktu yang cukup lama untuk membawaku kesini. Terima kasih atas kedatangan kalian. Terima kasih untuk penantian kalian. Terima kasih karena membuat semua ini begitu menakjubkan. Kalian begitu fantastis. Aku tidak akan melupakan kalian semua," kata Barbra penuh emosi.
Barbra, 65, sempat membatalkan banyak undangan untuk mengadakan konser di Jerman, pasalnya Paul Spigel - mantan pemimpin komunitas Jewish di negara itu - menolaknya untuk mengadakan konser dikarenakan dipercaya akan membawa bencana.
Advertisement
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(bre/boo)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
