Bawakan Lagu Whitney Houston, Maria Idol Buat Maia Naik Meja!
Maria Simorangkir bawakan lagu Whitney Houston tanpa cela. © Indonesian Idol Youtube
Kapanlagi.com - Penampilan Maria Simorangkir di panggung Indonesian Idol 2018 mendapat banyak pujian dari dewan juri. Kontestan termuda Indonesian Idol musim ini menyanyikan lagu I Have Nothing yang dipopulerkan Whitney Houston, Maria mampu membuat juri terpukau.
Bahkan, saking semangat melihat penampilan Maria, Maia Estianty sampai naik ke atas meja. Maia menilai, penampilan Maria di babak Top 3 Road to Grand Final Indonesian Idol 2018 dinilai sangat sempurna.
"Maria, sempurna. Kalau menurut penilaian juri sempurna, tapi kami nggak tau SMS kamu kayak apa. Tapi kamu pantas masuk grand final," kata Maia Estianty di Studio MNC, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Senin (9/4/2018).
Advertisement
Para juri memberikan standing ovation atas penampilan Maria. © Indonesian Idol YoutubeBegitupun Bunga Citra Lestari, saat melihat penampilan Maria, BCL itu mengaku bangga. Pasalnya, setiap aksinya di panggung Indonesian Idol, Maria selalu tampil sempurna.
"Aku bangga lihat perkembangan kamu sampai di sini dan menjanjikan penampilan spektakuler," kata BCL.
Bagi BCL, lagu I Have Nothing tidak mudah dinyanyikan. Bahkan menurut BCL tidak banyak penyanyi mampu membawakan lagu yang dipopulerkan Whitney Houston itu.
"Ini lagu susah ya, nggak banyak penyanyi yang bisa, tapi kamu bawakannya dengan sempurna. Saya harap semua vote buat kamu," tutup BCL.
Selain penampilan solo, di babak Top 3 Roand to Grand Final Indonesian Idol, Maria juga akan tampil berkolaborasi dengan Rizky Febian. Maria dan Rizky akan membawakan lagu Penantian Berharga.
Baca juga!
Buka 'Road to Grand Final Indonesian Idol 2018', The Script Bawakan Dua Lagu
Indonesian Idol 2018: Siapa Finalis yang Masuk 2 Besar? Ada Kejutannya
Abdul Kembali Pukau Seluruh Juri Di Road To Grand Final Indonesian Idol 2018
Maia Estianty Nilai Suara Joan Tak Stabil Selama Kompetisi Indonesian Idol 2018
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(kpl/far/rna)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
