Belajar Ubah Imej, Felly Chibi Jatuh Cinta Sama Mario Kacang?
Felly Chibi - Mario Kacang ©KapanLagi.com
Kapanlagi.com - Memasuki bulan yang penuh cinta, ternyata Felly Chibi sudah menyiapkan lagu barunya. Tidak sendirian menyanyikannya, Felly menggandeng salah satu personil 3 Composer, Mario Kacang.
"Hari ini hari khusus aku sama mario rekaman buat lagu duetnya kita. Nah, jadi pertama kalinya itu ketemunya di studio ini, aku lagi rekaman sama Cherrybelle, terus dikenalin ini mario kacang dari 3Â Composer, habis itu ketemu-ketemu, habis itu kita bicarain tentang lagu ini," ujar Felly.
Walau bekerja sama dengan salah satu personil 3 Composer tersebut, Felly mengaku kalau dia merasa kesulitan untuk project solo karirnya ini. Pasalnya, Felly masih terbiasa dengan gaya Cherrybelle yang sering membagi part dalam menyanyi.
Meski bersolo karir, ternyata Felly masih belum biasa untuk menyanyi sendiri ©KapanLagi.com
"Jadi waktu awal kita workshop sampai akhirnya recording, dia juga gitu, biasanya nyanyi rame-rame, ketika sendiri agak minder. Tapi saya tantang dia. Felly punya suara unik, jadi mudah dikenali. Kalau kesulitan lebih di awal, dia biasa sama timnya sekarang duet, tapi ketika itu udah lewat, prosesnya lebih gampang," timpal Mario Kacang.
Advertisement
Meski menjadi tantangan tersendiri karena harus mengubah imej, Felly sendiri mengungkapkan alasan kenapa dia memilih untuk bersolo karir. Selain mengaku masih dalam tahap pencarian jati diri, kontrak terakhir bersama Cherrybelle pun jadi sebab utamanya.
"Belajar sih untuk merubah imej. Ceritanya di lagu ini aku lagi jatuh cinta sama dia. Tantangan tersendiri iya, karena ini kan udah tahun ke-4 Cherrybelle, tahun terakhirnya kita dikontrak, jadi aku berusaha untuk membangun solo karir. Jadi sekarang lagi cari jati diri dan kebetulan ketemu Mario Kacang, kita bikin lagu berdua," tutupnya
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
(kpl/yka/ntn)
Natanael Sepaya
Advertisement
