Belum Menang, Regina Dapat Tawaran Bikin Album
Diterbitkan:
Regina | Foto @Kapanlagi.com
Kapanlagi.com - Kualitas vokal yang dimiliki Regina membawa kontestan satu ini sampai ke grand final Indonesian Idol. Setiap show, pemilik nama lengkap Regina Ivanova tersebut selalu mendapat respon positif dari juri maupun penonton.
Bukan sebuah angan yang muluk-muluk jika Regina ingin meramaikan musik internasional. Pasalnya, jika mendengar suaranya saat membawakan lagu-lagu berbahasa Inggris, pujian terlontar dari juri.
"Ingin meramaikan musik Indonesia dengan karakter vokal ku. Dan semoga bisa ikut meramaikan musik internasional. Juara nggak juara, tetap sibuk. Mungkin akan freelance sementara di kantor," papar Regina.
Meski kontes pencarian bakat ini belum usai, diakui Regina, dirinya sudah mendapatkan tawaran untuk rekaman album solo. Namun Regina merasa harus menyelesaikan kompetisi ini sebelum memutuskan untuk rekaman. "Tawaran sih sudah ada. Tapi yang jelas aku harus menyelesaikan Idol ini dulu", pungkasnya.
Advertisement
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
(kpl/hen/abs)
Adi Abbas Nugroho
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
