Ber-Harlem Shake, 5 Pemuda Rusia Ditahan
Bauer, Pencipta Lagu Harlem Shake
Kapanlagi.com - Korban Harlem Shake kini bertambah lagi. Setelah sebelumnya pegawai tambang di Australia dipecat, kini 5 pemuda Rusia harus berurusan dengan hukum.
Polisi Rusia telah menangkap 5 pemuda yang tengah asyik ber-Harlem Shake. Alasan penangkapan mereka karena melakukan di monumen peringatan Perang Dunai kedua. Seperti ketentuan Harlem Shake lainnya, seorang pemuda menari sendirian yang kemudian diikuti yang lainnya.
Saat diinterogasi, pria yang ditahan tersebut memberikan alasan mengapa mereka melakukan Harlem Shake di sana. Mereka menjelaskan bahwa apa yang dilakukan untuk mengenang temannya yang mengabdi di tentara dan menari di depan monumen adalah cara untuk memberikan dukungan.
Insiden Harlem Shake seperti di Rusia bukanlah yang pertama kalinya. Harlem Shake di pesawat yang sedang terbang di ketinggian 30.000 kaki dan pegawai tambang di Australia juga harus berhadapan dengan hukum.
Advertisement
(Di luar nurul, Inara Rusli dilaporkan atas dugaan perselingkuhan dan Perzinaan!)
(tgr/faj)
Fajar Adhityo
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Mau Foto Astetik? Kamera Mini Andalan Anak Skena yang Lagi Viral Ini Patut Dicoba
