Bono Gemetar Saat Bertemu Alicia Keys
Bono
© SplashNews.com
Kapanlagi.com - Soal umur Bono jelas di atas Alicia Keys, begitu juga soal lama berkarier di dunia musik. Anehnya, saat bertemu, vokalis U2 ini mengaku gemetar ketakutan. Bukan karena kalah teknik vokal namun menurut Bono Alicia punya aura seperti seekor singa. Untungnya kolaborasi mereka berjalan lancar saat itu.
"She has a lioness energy," jelas Bono seperti diberitakan Contact Music. "Pada saat kami bertemu, saya ketakutan. Saya sampai gemetar waktu itu," jelas Bono lagi. Waktu itu Bono dan Alicia Keys dijadwalkan merekam ulang tembang What's Going On milik Marvin Gaye di tahun 2001 lalu.
Buat Bono, Alicia Keys tak cuma seorang wanita yang memiliki hati namun juga bisa berpikir dan karena itu ia bisa berhasil menjalankan usaha sosial Keep a Child Alive yang memberikan bantuan buat mereka yang terinfeksi HIV dan AIDS di Afrika dan India.
"Semua orang punya hati tapi untuk bisa menjalankan ini juga diperlukan otak. Harus kuat dan punya strategi, harus punya tuntutan, dan uang yang terkumpul harus digunakan untuk keperluan yang tepat," imbuh Bono lagi saat menghadiri premiere film dokumenter KEEP A CHILD ALIVE WITH ALICIA KEYS.Â
Advertisement
(Di luar nurul, Inara Rusli dilaporkan atas dugaan perselingkuhan dan Perzinaan!)
(kpl/cmc/roc)
Fatchur Rochim
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Mau Foto Astetik? Kamera Mini Andalan Anak Skena yang Lagi Viral Ini Patut Dicoba
