Brandon Boyd Ketahuan Membawa Pisau di Bandara
Kapanlagi.com - Vokalis band rock Incubus, Brandon Boyd, ditahan petugas kepolisian setelah ketahuan membawa pisau lipat di dalam tasnya saat akan memasuki bandara untuk terbang ke Caroline Utara. Demikian diberitakan AFP Jumat (8/10).
"Perjalannanya terpaksa dihentikan di LaGuardia Airport karena setelah diperiksa tasnya ia membawa pisau," ungkap Lou Martinez, jubir bandara New York dan New Jersey.
Tentu saja Boyd terkena sangsi kriminal akan tetapi ia beruntung karena masih boleh melanjutkan perjalanan ke Raleigh, N.C. untuk menggelar konser di sana. Hal ini diungkapkan oleh jubir label rekamnya Epic.
Penyanyi berusia 28 tahun ini menyebutkan bahwa pada dasarnya ia hanya lalai mengeluarkan pisau tersebut dari tasnya. "Ini kecelakaan. Ini kesalahan saja," ujarnya. "Saya benar-benar lupa bahwa ada pisau dalam tas saya dan ketika pihak keamanan mengeluarkannya, saya pikir 'Oh no!' Tapi semuanya sudah telanjur," jelasnya.
Advertisement
Setelah menjalani pemeriksaan, Boyd akhirnya hanya punya waktu selama 20 menit untuk segera meninggalkan bandara dan menuju ke area konser. "Banyak bintang rock besar yang datang dan ini kelambatan satu-satunya yang pernah saya lakukan," ujar Boyd yang terpaksa dikawal mobil polisi untuk bisa masuk ke ruang konser tanpa halangan.
Incubus sendiri dikenal sebagai band rock sejak tahun 1991. Band asal California ini sudah memiliki 5 album dan sukses berada di tangga lagu bergengsi dengan sejumlah album dan singlenya. Termasuk Pardon Me dan Drive yang pernah masuk jajaran Billborad Top 10 tahun 2001.
Mereka kini disibukkan dengan kegiatan konser di Amerika yang tiketnya sendiri sudah habis terjual. Tujuannya jelas untuk mempromosikan album terbaru mereka, Live at Red Rocks. Albumnya sendiri baru dijadwalkan bakal dirilis ke pasar pada 23 November mendatang. (19/01)
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
(dis/dar)
Darmadi Sasongko
Advertisement
