Britney Spears Ditawari Rp91,3 M Untuk 'X FACTOR'?

Penulis: Riswinanti Permatasari

Diterbitkan:

Britney Spears Ditawari Rp91,3 M Untuk 'X FACTOR'? Britney Spears @ topnews.in

Kapanlagi.com - Sejak Paula Abdul dan Nicole Scherzinger dipecat dari X FACTOR, beberapa nama sempat dikabarkan akan menggantikan posisi mereka sebagai juri. Setelah Beyonce Knowles, kini muncul nama baru, yaitu Britney Spears.

Seperti dilansir dari Bang Showbiz, tunangan sekaligus manager Britney, Jason Trawick mengungkapkan bahwa pihaknya sedang bernegosiasi dengan eksekutif produser X FACTOR. Pihak acara dikabarkan telah menawarkan harga $10 juta atau senilai Rp 91,3 miliar, menurut kurs Sabtu (10/3).

Namun demikian, salah satu sumber mengungkapkan pada E! bahwa Britney memasang harga yang lebih tinggi, yaitu mencapai $16 juta (lebih dari Rp146 miliar). Namun demikian, hingga kini belum ada informasi lebih lanjut tentang hal ini.

Sebelumnya, ajang X FACTOR menempatkan Simon Cowell, L.A. Reid, Paula Abdul dan Nicole Scherzinger sebagai juri. Namun karena tidak berhasil menaikkan rating seperti harapan Simon, Paula Abdul dan Nicole Scherzinger terpaksa diberhentikan dari acara tersebut.

Jumlah yang ditawarkan pada Britney tersebut memang masih kalah jauh dengan angka yang dikabarkan sempat ditawarkan pada Beyonce. Istri Jay Z sempat dilaporkan mendapat tawaran $500 juta (lebih dari Rp4,5 triliun) untuk menjadi juri acara tersebut. Namun hingga kini, belum ada kejelasan tentang hal itu.   

(Kondisi Fahmi Bo makin mengkhawatirkan, kini kakinya mengalami sebuah masalah hingga tak bisa digerakkan.)

(bang/ris)

Rekomendasi
Trending