Comeback, Wonder Girls Gaet Koreografer Beyonce
Wonder Girls - Jonte foto: allkpop.com
Kapanlagi.com - Wonder Girls sepertinya sudah benar-benar bersiap untuk kembali ke industri musik Korea. Satu-satunya girlband Korea yang berhasil menembus jajaran billboard chart dunia melalui single Nobody, itu siap comeback pada 7 November mendatang, di mana mereka akan merilis single secara digital.
Berita itu semakin menegaskan bahwa Wonder Girls akan bersaing ketat dengan SNSD yang telah merilis album ketiga mereka, The Boys. Di mana saat SNSD akan tampil dalam dua kali comeback, Wonder Girls akan langsung berhadapan dengan mereka di panggung musik. Sebuah persaingan yang sangat menyenangkan untuk ditunggu.
Dan sebelum mengungkapkan teaser MV terbaru, Wonder Girls kembali membuat kejutan, di mana mereka telah mendapatkan tenaga baru dari koreografer penyanyi Amerika, Beyonce, yakni Jonte sebagai bagian dari persiapan comeback mereka.
Jonte sendiri adalah koreografer dibalik mega hit Beyonce, Single Ladies. Jonte juga bekerja bersama bintang lain seperti Amuro Namie dan Lady GaGa.
Advertisement
Perwakilan JYP Entertainment mengungkapkan, "Anggota Wonder Girls sedang mendapatkan arahan dari Jonte. Atas bantuannya sebagai koreografer dunia, kami yakin kalau mereka akan memberikan penampilan di atas panggung dengan sangat menakjubkan."
Wonder Girls hanya akan melakukan promo selama sebulan, sebelum mereka mempersiapkan untuk tur Asia pada Desember mendatang. Mereka akan kembali ke Amerika untuk merilis film, THE WONDER GIRLS AT THE APOLLO.
Wonderfull, apakah kalian siap menyambut Wonder Girls kembali?Â
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(alk/aia)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
