'Creative Republic' Wadah Asik Muda-Mudi Salurkan Kreasi!
Creative Jazz © KapanLagi.com®/Fikri Alfi Rosyadi
Kapanlagi.com - Kabar gembira bagi pecinta musik jazz di tanah air. Pasalnya, Jazz Republic mempersembahkan Creative Republic yang bertajuk 'Spirit of Unity' yang diselenggarakan di Lippo Mall Kemang pada tanggal 4 sampai 6 Desember 2015.
Event tersebut bukan hanya menampilkan sajian musik saja, tetapi pihak penyelenggara akan memberikan talkshow, mini workshop dan showcase produk di industri kreatif Indonesia. Menurut inisiator Creative Republic, Tommy Maulana mengatakan, acara ini akan memberikan suguhan menarik dengan konsep baru yang menggabungkan antara fashion, seni, dan sinema.
"Kita punya tujuan tak hanya mendukung industri musik dan sinema, tapi juga jenis industri kreatif lainnya. Kita juga menghadirkan show case selama tiga hari untuk para industri kreatif. Dan ini akan berjalan terus secara continue," Tommy Maulana, saat ditemui di Lippo Kemang, Kemang, Jakarta Selatan, Jumat (4/12/2015).
Tommy mengungkapkan bahwa, dengan adanya acara ini akan menjadi ajang pertemuan bagi pelaku industri kreatif dan para pengusaha, sehingga bisa bekerjasama dengan tujuan yang sama, yaitu meningkatkan ekonomi kreatif. "Saya yakin dan percaya bahwa tumbuhnya kepercayaan di antara pengusaha dan pelaku industri kreatif di dalam satu aktifitas hiburan, dapat meningkatkan ekonomi kreatif nasional. Siapa pun kalian punya nama atau tidak kami ingin pertemukan di sini supaya bisa belajar bersama dengan yang bergerak di industri kreatif," katanya.
Advertisement
Sementara itu, bagi penyanyi jazz, Syaharani salah satu penyanyi yang terlibat di acara ini mengatakan, event Creative Republic sangat menginspirasi bagi anak-anak muda "Ya semoga acara ini bisa menginspirasi buat semua anak-anak muda untuk lebih mengenal banyak tentang musisi hebat. Bukan hanya musisi yang sering nongol di televisi."
Beberapa musisi juga ikut terlibat di dalam acara ini. Nama-nama seperti Ireng Maulana, Titiek Puspa, Idang Rasjidi, Margie Segers, dan belasan musisi lainnya turut meramaikan festival ini sebagai tribute untuk salah satu maestro Jazz Indonesia Kiboud Maulana.
Sudah tahu yang ini?
(Di luar nurul, Inara Rusli dilaporkan atas dugaan perselingkuhan dan Perzinaan!)
(kpl/far/otx)
Fikri Alfi Rosyadi
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Mau Foto Astetik? Kamera Mini Andalan Anak Skena yang Lagi Viral Ini Patut Dicoba
-
Teen - Fashion Hangout Pilihan Jam Tangan Stylish untuk Anak Skena yang Mau Tampil Lebih Standout
