Danny Glover Mendirikan Rumah Produksi dengan Misi Serius
Diterbitkan:
Kapanlagi.com - Bintang Danny Glover (58) yang telah mendukung empat film, diantaranya LETHAL WEAPON yang memiliki misi serius bagi rumah produksinya, Louverture Films, yang akan mengembangkan dan memproduksi film-film dengan relevansi sejarah, tujuan sosial, nilai komersiil dan integritas artistik, demikian dikutip dari AP (Associated Press).
Glover membentuk rumah produksi yang berbasis di kota New York bersama pendiri Joslyn Barnes, yang juga merangkap produser/penulis skenario, kata jurubicara sang aktor, Arnold Robinson di Los Angeles, pada Selasa (1/3).
Rumah produksi Louverture Films "akan mendukung lapangan pekerjaan dan pelatihan para pemeran dan kru dari keturunan Afrika, kalangan minoritas atau yang terkena marjinalisasi," demikian pengumuman dari perusahaan Glover.
Louverture Films rencananya akan memproduksi enam film independen dan dokumenter dalam tiga tahun mendatang.
Advertisement
Glover akan mengarahkan film kolosal laga sejarah Toussaint yang diangkat dari revolusi Haiti dari tahun 1789 hingga 1804 dan kehidupan mantan budak Toussaint Louverture yang menggalang kaum kulit hitam.
Proyek film lain produksi Louverture Films adalah God's Bits of Wood yang diangkat dari buku sastra klasik Afrika dan ditulis sineas Ousmane Sembene. Kisahnya berkisar sekitar aksi mogok 1947 pada rel kereta antara Dakar dan Niger yang memicu gerakan kemerdekaan di Afrika Barat.
Glover telah membintangi film-film hits komersiil Lethal Weapon, Beloved dan The Royal Tenenbaums.
(Ammar Zoni dipindah ke Nusakambangan dan mengaku diperlakukan bak teroris.)
(dis/dar)
Darmadi Sasongko
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Musik Lirik Lengkap Lagu-Lagu Terpopuler Raisa Dari Masa Ke Masa
