Demi Anak, Manajer Real Madrid Undang One Direction!
Jose Mourinho dan One Direction: @www.mirror.co.uk/©RealMadrid
Kapanlagi.com - Ketika uang dan kekuasaan yang berbicara, apapun bisa terjadi. Manajer tim sepakbola dunia Real Madrid, Jose Mourinho yang akan bergabung dengan Chelsea di awal bulan depan, menunjukkannya.
Demi cintanya pada sang anak yang merupakan penggemar One Direction, Jose pun berusaha mencarikan tiket konser. Untuk Jose, tentu dia tak bakal ikut mengantri atau membeli harga presale.
One Direction dalam kostum Real Madrid. @www.mirror.co.uk
Dalam tur Spanyol One Direction, Jose melihat sebuah kesempatan. Dia memilih mengundang Niall Horan, Louis Tomlinson dan Liam Payne mampir ke kandang Real Madrid. Bukan saja mempertemukan personel boyband paling tersohor di dunia itu dengan para pemain paling tersohor juga, namun dia langsung meminta (atau membeli?) tiket konser One Direction.
"Putri Jose suka musik kami, jadi Jose ingin mendapatkan tiket untuk dia dan putrinya. Mereka akan datang ke show kami di Palacio Vistalegre," ungkap Niall seperti dilansir dari The Sun.
Advertisement
Wah, wah. Beruntungnya Matilde, putri Jose!
(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)
(sun/rea)
Advertisement
-
Teen - Fashion Kasual Celana Jeans Ala Anak Skena: Pilihan Straight sampai Baggy yang Wajib Dicoba
