Djakarta Atmosphere Ajang Duet Antar Musisi Senior dan Junior

Penulis: Fajar Adhityo

Diterbitkan:

Djakarta Atmosphere Ajang Duet Antar Musisi Senior dan Junior Ahmad Albar dan Robi Navicula Foto: Bambang

Kapanlagi.com - Kolaborasi antara musisi indie dan industri, di ajang Djakarta Artmosphere dengan tajuk Arts For A Better Indonesia mampu menyihir sekitar 300 pasang mata penonton. Penyanyi senior yang malam itu, juga mendapat sambutan hangat adalah Odddie Agam, yang berkolaborasi dengan Bonita and The Husband, The Trees and The Wild, dan Mocca. Odie mengaku dirinya berkolaborasi dengan musisi muda, membuat jiwannya kembali menjadi muda.

"Wah saya main dengan anak-anak muda, saya merasa seperti muda kembali. " ujar Oddie di panggung Djakarta Artmosphere di Kartika Expo Center, Balai Kartini, Jakarta (20/11).

Selain Oddie Agam, tampil juga Utha Likumahuwa yang berkolaborasi dengan Leonardo penyanyi muda berbakat, Gugun Blues Shelter dan Sylvia Saartje. Sebagai puncak acara, God Bless tampil dengan berkolaborasi dengan group band rock Navicula. Aksi pangung God Blees yang panas kian menjadi manakala para personil Navicula, Robi (vokal dan gitar), Dankie (gitar), Made (bas), dan Gembull (drum) mampu mengimbangi permainan para personil God Bless yang mengganas.   

(kpl/buj/faj)

Editor:

Fajar Adhityo

Rekomendasi
Trending