Duo Maia Siapkan Konsep Seru di Konser Far*East Movement
Diterbitkan:

Kapanlagi.com - Keriuhan oleh hentakan bunyi musik disko dengan beat-beat yang rancak dan dentuman perkusi tampak membahana di rumah Maia Estianty yang tengah mempersiapkan penampilannya menjadi membuka Far*East Movement sebuah grup electro hop asal Amerika pada 15 Maret nanti. Dalam penampilannya nanti Maia akan membawakan lagu Duo Maia serta beberapa lagu orang yang nantinya akan di remix.
"Kita akan bawakan lagu Duo Maia juga. Bukannya kita bawakan lagu orang semuanya. Ada lagu tapi bukan punya saya yang akan diremix. Sementara baru dua lagu," ujar Maia saat dijumpai di rumahnya di kawasan Pejaten, Jakarta Selatan, Rabu (8/3).
Meski sebagai pembuka Maia tak ingin tampil biasa. Kolaborasi Duo Maia nanti akan dibawakan dengan konsep yang dijamin bakalan seru.
"Yang pasti konsepnya anak muda banget," papar Mey Chan yang diimbuhi oleh Maia, "Yang pasti keren."
Advertisement
Rhino Chanta dari Sentralive yang menyelenggarakan konser ini mengatakan alasan dirinya memilih Maia untuk tampil menjadi pembuka karena Maia tak hanya pintar bernyanyi saja. Menurutnya Maia adalah artis serba bisa dan mampu menghidupkan suasana konser nanti.
"Saya enggak suka show cuma didengar tapi enggak ada pertunjukannya. Ini ada percussion, DJ, dan segala macam, jadi cukup bagus. Saya tahu Maia multi talented," tukasnya.
(Lesti sedang hamil anak ketiga, dan saat ini sedang ngidam hal yang di luar nurul!)
(kpl/ato/faj)
Fajar Adhityo
Advertisement
-
Event Indonesia Liputan6.com Hadirkan 'LagiDiskon' Dalam Rangka Harbolnas