G-Dragon Buka Suara Asal-Usul Lagu Power yang Berkaitan dengan Tuduhan Narkoba 2 Tahun Lalu, Sempat Terpikir Pensiun

Penulis: Editor KapanLagi.com

Diterbitkan:

G-Dragon Buka Suara Asal-Usul Lagu Power yang Berkaitan dengan Tuduhan Narkoba 2 Tahun Lalu, Sempat Terpikir Pensiun
G-Dragon (credit: instagram/xxxibgdrgn)

Kapanlagi.com -

Dalam wawancara di program Sohn Suk-hee's Questions (MBC) pada 5 November 2025, G-Dragon akhirnya angkat bicara soal masa gelap yang pernah ia alami dua tahun lalu. Saat itu, ia dituduh menggunakan narkoba, sebuah tuduhan yang kemudian terbukti palsu.

Momen ini menjadi pertama kalinya sang musisi membahas secara terbuka apa yang terjadi di balik layar kehidupannya. Selama dua tahun, G-Dragon memilih diam dan menjauh dari sorotan publik. G-Dragon akhirnya juga mengungkap bahwa dia menuangkan isi hatinya kala itu lewat lagu terbarunya berjudul POWER.

Penasaran, seperti apa pengakuan G-Dragon? Langsung saja simak ulasan berikut untuk mengetahuinya.

Baca berita terbaru G-Dragon lainnya di liputan6.com.

1. Kenang Masa Hiatus

G-Dragon (credit: instagram/xxxibgdrgn)

Dalam perbincangan tersebut, G-Dragon mengenang masa hiatus panjangnya setelah kasus tuduhan narkoba mencuat. Ia mengaku merasa kehilangan tempat untuk mengekspresikan diri dan bahkan sempat berpikir untuk berhenti dari dunia hiburan.

"Jika aku beristirahat lebih lama dan pensiun, mungkin aku bisa hidup seperti orang biasa. Tapi aku merasa tidak ada alasan untuk melakukannya," ungkap G-Dragon.

2. Jelaskan Makna Lagu POWER

G-Dragon (credit: instagram/xxxibgdrgn)

G-Dragon pun kemudian menceritakan asal-usul lagu POWER yang ia rilis setelah masa tuduhan tersebut berakhir. Lagu itu ternyata dia tulis berdasarkan perjalanan batinnya menghadapi rasa frustrasi, kesepian, dan keputusasaan.

"Satu-satunya hal yang bisa kulakukan adalah bermusik. Saat mulai menulis lagi, aku menyalurkan pengalaman itu, dan rasanya seperti aku menemukan tujuan hidupku, itulah arti dari 'POWER' bagiku," jelas G-Dragon.

3. Akui Ingin Sindir Media

G-Dragon (credit: instagram/xxxibgdrgn)

G-Dragon juga menambahkan media jadi salah satu akar yang membuat masalahnya kala itu semakin pelik. Karenanya, lewat lagu POWER, G-Dragon bermaksud ingin sekaligus menyindir media. Lagu POWER kemudian menjadi bentuk satire terhadap media.

"Aku ingin menggunakan kekuatanku untuk menyindir media, berharap agar kejadian serupa tidak terulang di masa depan," imbuh G-Dragon.

4. Tuduhan Narkoba dan Investigasi

G-Dragon (credit: instagram/xxxibgdrgn)

Kasus yang menimpa G-Dragon bermula pada November 2023 setelah seorang manajer klub memberikan kesaksian kepada polisi. Namanya kemudian terseret dalam penyelidikan terkait dugaan penggunaan narkoba. Setelah melalui serangkaian tes, seluruh hasil menunjukkan negatif, dan pihak kepolisian menutup kasus tersebut.

5. Dampak Mental dan Profesional

G-Dragon (credit: instagram/xxxibgdrgn)

Masa itu menjadi salah satu periode paling berat dalam hidup G-Dragon. Ia mengaku merasa putus asa dan tidak tahu bagaimana cara membela diri di tengah tekanan publik. Musik kemudian menjadi pelariannya sekaligus sarana penyembuhan diri dari luka emosional.

"Aku tidak ingin berteriak bahwa aku tidak bersalah, tapi rasanya sangat menyakitkan dan membuat putus asa," ungkap G-Dragon.

6. FAQ

Apa lagu yang terinspirasi dari tuduhan narkoba yang menimpa G-Dragon?
Lagu tersebut berjudul POWER, yang ia tulis setelah menghadapi masa kelam dua tahun lalu.

Apa makna dari lagu POWER?
Lagu ini menggambarkan perjuangan G-Dragon menemukan kembali tujuan hidup dan kekuatan melalui musik.

Apakah G-Dragon benar menggunakan narkoba?
Tidak. Semua hasil tes menunjukkan negatif, dan kasusnya telah resmi ditutup.

Mengapa G-Dragon sempat terpikir pensiun?
Karena ia merasa kehilangan arah dan semangat selama masa tuduhan, namun kemudian bangkit setelah kembali ke dunia musik.

Apa pesan G-Dragon terhadap media melalui lagu POWER?
Ia ingin mengingatkan media agar lebih bertanggung jawab dan tidak memperkeruh situasi dengan pemberitaan yang tidak akurat.

Temukan berbagai fakta musik menarik lainnya di kapanlagi.com. Kalau bukan sekarang, KapanLagi?

Rekomendasi
Trending