Gabung RCM, The Moon Susul The Virgin
Kapanlagi.com - Salah satu band yang diramal bakal ngetop nyusul The Virgin adalah The Moon. Band asal Surabaya ini memang satu frame dengan The Virgin dalam album NEW BEGINNING 09. Terdiri dari Adam (gitar vokal), Wahyu (bass), dan Ibut (drum). Dengan lagu andalan Embun, The Moon menggandeng Mulan Jameela sebagai backing vokal.
"Awalnya kami dikenalin ke Mas Dhani. Dari situ kami menawarkan demo sebanyak 17 lagu. Merasa cocok lalu kami ditawari gabung di RCM (Republik Cinta Management)," tutur Adam di The Rock Café (11/6).
Bergabung di bawah arahan Dhani, menurut mereka semacam berkah. Mereka tak bisa memungkiri kapasitas Dhani sebagai musisi.
"Bagi kami Mas Dhani salah satu musisi jenius," sela Ibut. "Di luar kontroversi Mas Dhani, pasti ada nilai positif dan negatifnya, tapi kami selalu menanggapinya dengan positif selama ini kami merasa nyaman bekerja dengan Mas Dhani sebagai musisi handal," imbuh Wahyu.
Advertisement
Kenyamanan The Moon dapat dirasa dengan tidak ikut campurnya Dhani dalam penggarapan musik mereka. "Kami tetap berusaha sendiri. Mas Dhani hanya mengarahkan kami saja," pungkas Adam.      Â
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
Berita Foto
(kpl/wwn/erl)
Erlin
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Mau Foto Astetik? Kamera Mini Andalan Anak Skena yang Lagi Viral Ini Patut Dicoba
-
Teen - Fashion Hangout Pilihan Jam Tangan Stylish untuk Anak Skena yang Mau Tampil Lebih Standout
