Gita Gutawa, Siapkan Fisik Sambut Konser Tunggal

Gita Gutawa, Siapkan Fisik Sambut Konser Tunggal Gita Gutawa

Kapanlagi.com - Menjelang pelaksanaan konser tunggal 25 Februari mendatang, penyanyi Gita Gutawa secara intensif melakukan latihan fisik guna mendukung stamina tubuhnya. Konser dengan tema Kotak Musik Gita itu, akan berlangsung di Balai Sarbini, dengan melibatkan sejumlah artis papan atas sebagai bintang tamu.

"Biasanya aku memang olahraga, dan keperluan buat aku dan buat stamina, persiapan konser juga. Sudah 2-3 bulan ini sudah intens untuk olahraga," ungkap Gita Gutawa saat ditemui di Hotel Ambhara, Blok M, Jakarta Selatan, Senin (01/02/2010).

Direncanakan putri Erwin Gutawa itu akan tampil selama dua jam dengan membawakan sekitar 20 lagu. Sekitar enam kali harus berganti kostum, dan menghafal sejumlah koreografer untuk mendukung lagu-lagu hit yang dibawakannya.

Akibat latihan kerasnya itu, Gita Gutawa merasa mendapatkan keuntungan secara tidak sengaja. Keseharian biasanya olahraga hanya 10 menit sampai satu jam, namun kini menjadi 3 jam. Akibatnya berat badan menjadi semakin sehat dan lebih ideal.

"Aku merasa ini sebuah bonus dan aku olahraga pengen stamina, dan tidak merasa capek, kencang, badan jadi enak," pungkasnya.  

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/gum/dar)

Rekomendasi
Trending