Happy Salma Sulap Musisi Rock Garang Jadi Wayang Orang!

Happy Salma Sulap Musisi Rock Garang Jadi Wayang Orang! Otong Koil ©KapanLagi.com®

Kapanlagi.com - Apa jadinya jika musisi rock yang terkenal garang di atas panggung dengan tampilan yang cadas, berubah dan memerankan pementasan wayang orang? Hal itu yang akan diwujudkan lewat kolaborasi unik di pementasan bertajuk Wayang Orang Rock Ekalaya.


Diakui Happy SalmaĀ selaku produser, ide tersebut tercetus dari Arie DagienkzĀ yang akhirnya didaulat menjadi sutradaranya.
Nantinya pementasan tersebut akan menyuguhkan cerita wayang yang diiringi gabungan musik tradisional dan modern (rock dan gamelan).


"Tantangan luar biasa, ketemu (Arie) Dagienkz, dia punya ide tentang wayang rock yang dibalut dengan masa kekinian. Tetap ada tradisi budaya, hanya saja dengan gaya masa kini," kata HappyĀ di Kawasan Kebayoran Baru Jakarta Selatan, Rabu (8/1) malam.


Happy Salma ©KapanLagi.com®Happy Salma ©KapanLagi.com®


Musisi yang tergabung dalam pementasan ini tak cuma sekedar bernyanyi ataupun bermain musik, tetapi juga akan berlakon. Seperti Stevie ItemĀ yang menjadi Ekalaya, Otong KoilĀ (Arjuna), Jikun RifĀ (Durna) dan Sophia MuellerĀ (Anggraeni).


Selain keempat musisi yang berlakon, ada juga nama-nama seperti Candil, Bonita, Iwa K, Yopie Item, serta band Rif, Netral, Seringai,Ā The Brandals, Leonardo Ringo, dan RoxxĀ yang ikut meramaikan pagelaran itu.


Rencananya, perhelatan pementasan Wayang Orang Rock EkalayaĀ akan digelar pada 15 Maret mendatang di Tennis Indoor Senayan Jakarta pada pukul 19.30 WIB.


(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/tov/trn)

Rekomendasi
Trending