Hello Band Eksis Lagi Dengan ‘Single Parent’

Hello Band Eksis Lagi Dengan ‘Single Parent’ Hello Band

Kapanlagi.com - Hello band baru saja menyelesaikan penggarapan single terbarunya yang berjudul Single Parent, Selasa (13/11). Pembuatan video klip tersebut dilakukan di Kampung Artis, Cipayung, Jakarta Timur. Dalam video klip tersebut Hello menggandeng model Ririn Ekawati.

Pemilihan Ririn dikaitkan dengan pengalaman Ririn sebagai seorang single parent, "Ririn sosok yang paling pas buat model, seorang single parent yang luar biasa, kuat dan bisa move on," ujar Widi (vokalis).

Sebelumnya mereka mengaku tidak mengetahui kalau Ririn yang menjadi model dari video klip mereka, pihak Nagaswara yang menjadi label mereka yang sudah memilihnya untuk menjadi model, "Pemilihan tanpa di skenario, kebetulan modelnya Ririn, dia single parent, setelah kita dikasih tahu kita langsung oke," papar Widi.

Gavet yang menciptakan lagu tersebut mengatakan terinspirasi dalam pembuatan lagu tersebut dari pengalaman yang dialami oleh sahabatnya, "Sekarang banyak orang yang mengalami hal seperti itu. Ada teman single parent, saya tau gimana dia, dia ada anak tapi pengen pasangan baru tapi anaknya ga mau punya mama/papa baru," kata Gavet.

Ide lagu tersebut menurut Widi merupakan rangkaian cerita dari lagu-lagu Hello sebelumnya, "Idenya dari lagu dua cincin, orang yang diduakan cintanya, lalu pengen bikin ceritanya yang dikecewain, jadi bersambung. Alasan single parent macam macam terlalu luas," tandas Widi.

(kpl/aal/uji/faj)

Reporter:

Sahal Fadhli

Rekomendasi
Trending