IBA: Gagal di Bandung, Raih Impian ke Jakarta
Indonesia Boyband Audition
Kapanlagi.com - Dengan niat untuk menjadi seorang bintang lewat 'Indonesia Boyband Audition', Yoel mengejar impiannya hingga ke Jakarta. Pemuda yang sehari-harinya bekerja di sebuah distro di bandung ini langsung berangkat ke Jakarta setelah menyelesaikan jam kerjanya.
Peserta asal Bandung yang sebelumnya juga menjadi finalis regional untuk audisi di Bandung itu yakin bahwa ajang pencarian bakat yang diselenggarakan oleh 911 music dan didukung oleh So Nice dan KapanLagi.com® serta Gen FM untuk audisi di Jakarta ini adalah sebuah ajang pencarian bakat yang menjanjikan untuk meniti karir di dunia hiburan. Sayangnya, saat itu Yoel masih gagal.
Kegagalan Yoel di babak final regional Bandung tidak menyurutkan niatnya untuk menjadi seorang personel boyband, bahkan dia menganggap kegagalan kemarin sebagai pelajaran untuk lebih baik lagi.
Terbukti dengan penilaian dari juri bahwa semua masukan dari para juri sewaktu final regional di Bandung dilatih oleh Yoel, yang hasilnya penampilan pada saat tahap audisi di Jakarta penampilan Yoel lebih baik di mata para juri.
Advertisement
Walaupun tidak seberuntung Yoel yang lolos ke babak final regional, Dikdik pun beranggapan sama. Dikdik juga tercatat sebagai peserta asal kota Bandung yang mencoba unjuk kebolehannya di ajang 'Indonesia Boyband Audition' di Jakarta.
(Di luar nurul, Inara Rusli dilaporkan atas dugaan perselingkuhan dan Perzinaan!)
(kpl/boo)
Yunita Rachmawati
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Mau Foto Astetik? Kamera Mini Andalan Anak Skena yang Lagi Viral Ini Patut Dicoba
-
Teen - Fashion Hangout Pilihan Jam Tangan Stylish untuk Anak Skena yang Mau Tampil Lebih Standout
