Ina Akan Mundur dari Dewi Dewi
Diterbitkan:
Kapanlagi.com - Personel grup Dewi-Dewi, Ina, dikabarkan bakal hengkang. Ina mengaku bakal bersolo karier untuk menyanyikan lagu-lagu jazz. Namun, keinginan itu belum dilakukannya. Padahal, pentolan Dewa 19, Ahmad Dhani, yang juga bos Republik Cinta Management sudah mendukungnya.
"Waktunya belum tahu kapan. Maybe one day. Tapi nggak tau kapan. Karena solo jazz merupakan cita-cita terbesar saya. Intinya, semua itu akan diomongin dulu sama Purie, Tata, dan Mas Dhani," ujar Ina.
Sementara itu, dukungan juga diberikan oleh Dhani. "Kalau Ina mau bersolo karier dan tidak mau di Dewi-Dewi, yah nggak apa-apa," papar Dhani singkat.
Suami Maia Estianty ini mengaku kalau dirinya siap untuk memproduseri atau bahkan berduet di album solo Ina nanti. Namun, menurut Dhani, walaupun Ina memutuskan untuk bersolo karier, ia akan tetap berada di bawah bendera Republik Cinta Management yang dipimpinnya. Dengan alasan bahwa bakat yang dimiliki Ina cukup bagus untuk dijadikan penunjang popularitasnya.
Advertisement
"Soalnya kalau Ina mau jadi penyanyi jazz, dia bisa jadi penyanyi jazz paling cantik di Indonesia, seksi pula," ujarnya.Â
(Duh! Onad lagi-lagi terjerat kasus narkoba dan diamankan pihak kepolisian.)
(kpl/fia)
Editor KapanLagi.com
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
-
Event Indonesia Liputan6.com Hadirkan 'LagiDiskon' Dalam Rangka Harbolnas
