Ini Dia 10 Duo/Band Finalis Terpilih LA Lights Meet The Labels
Kapanlagi.com - LA Lights Meet the Labels 2013Â kini memasuki puncak audisi di mana telah terpilih 10 musisi, baik itu solois, duo atau band. Mereka akan tampil secara live di hadapan lima label musik besar, di antaranya Seven Music, e-Motion, Universal Music Indonesia, Alfa Records dan Warner Music.
Sepuluh musisi terpilih merupakan hasil audisi yang dilakukan secara online melalui www.la-lights.com. Audisi secara online ini merupakan terobosan baru untuk mempersingkat waktu penjurian dari segi audio dan visualnya. Dalam waktu singkat melalui audisi online ini, LA Lights Meet the Labels dapat menjaring lebih dari 1000 peserta solo/duo/band berbakat dengan berbagai keunikannya masing-masing yang kemudian dipilih menjadi 50 peserta dan akhirnya terpilihlah 10 besar hasil voting publik pengunjung website.
Kini saatnya melihat penampilan ke-sepuluh finalis secara live di hadapan para label musik. Sebagai salah satu jalan memasuki industri musik Indonesia, tentu akan menjadi hari yang bersejarah bagi para finalis. Ini dia profil singkat sepuluh finalis Live Audition LA Lights Meet The Labels:
AEROB
Dengan formasi Chandra Riadiyanto pada vocal dan guitar, Hardi Arief Pambudi pada Bass dan Ronal Mahendri sebagai penggebuk drum mereka memainkan musik ber-genre Modern Pop.
Advertisement
BOIBEN
Terbentuk pada 23 Oktober 2012, Ryan Wahyu Wibowo sebagai vokal, Indra Kurniawan di posisi Lead guitar, Novario memainkan rhythm guitar, Benget H di Bass dan Sapta Novandri S pada Drum memilih genre Pop Kreatif.
REGA
REGA terbentuk pada 12 Desember 2012Â bersinergi untuk menghadirkan aliran musik pop.
DISSA
Musik dengan genre Pop Rock adalah musik yang ditawarkan oleh DISSA.
MELTIC
Mencoba memberi warna baru di dunia musik Indonesia, musik dari Meltic yang terbentuk pada 21 November 2011 di Surakarta ini ber-genre Sweet Pop dengan warna musik akustik.
RIGBY
Lima pemuda Yogyakarta ini mengemas musiknya ke dalam sebuah genre musik Rock Pop Blues yang catchy di bawah pengaruh The Beatles.
ONE ROOM
Menggemari musik rock n roll, band ONE ROOM dari Jakarta berharap bisa terus berkarya dan turut meramaikan musik Indonesia.
HEY JOE
Karakter musik alternative grunge rock menjadi sajian dari band yang bernama HEY JOE asal Jakarta.
DAISY
Pembawaan notasi yang centil, diperkuat dengan rhytm yang manis menjadi ciri khas band asal Malang yang satu ini.
ROCKA BAND
ROCKA Band adalah empat orang pemuda asal Banjarmasin, Kalimantan selatan yang bertekad meramaikan kancah musik Indonesia melalui musik Pop Rock yang mereka ciptakan.
Informasi terlengkap dan terkini seputar LA Lights Meet the Labels dapat dilihat melalui website www.la-lights.com.
(Di luar nurul, Inara Rusli dilaporkan atas dugaan perselingkuhan dan Perzinaan!)
(kpl/aik)
Editor KapanLagi.com
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Mau Foto Astetik? Kamera Mini Andalan Anak Skena yang Lagi Viral Ini Patut Dicoba
