Inilah 6 Finalis Indonesia Boyband Audition Bandung 2

Inilah 6 Finalis Indonesia Boyband Audition Bandung 2 Finalis IBA Bandung 2

Kapanlagi.com - Indonesia Boyband Audition yang kembali hadir di kota Bandung berlangsung sukses. Audisi yang dimulai pada hari sabtu (26/5) kemarin dan berakhir pada minggu malam (27/5) akhirnya mendapatkan finalis yang nantinya akan mewakilkan Bandung. Setelah sebelumnya Andika, Deary dan Gilang sudah terpilih sebagai finalis kota Bandung di audisi pertama.


Keenam finalis tersebut adalah Arjuna, Filman, Oky, Ardi, Ray, dan Michael. Mereka terpilih setelah disaring dari 25 calon finalis di hari kedua. Setelah audisi yang panjang akhirnya mereka berenam yang terpilih untuk mewakilkan Bandung.


Audisi di hari kedua berlangsung cukup ketat. Para calon finalis dibentuk ke dalam 5 grup yang terdiri dari 5 orang, dan harus mencover lagu serta koreografi yang ditampilkan di depan para juri. Tak tanggung-tanggung, para juri meminta para peserta untuk menunjukkan kemampuan tari menari mereka dengan berbagai lagu, dari lagu beat, slow, dan bahkan dangdut.


Hal tersebut tentunya dilakukan para juri untuk melihat kualitas dan kemampuan dari masing-masing peserta. Ke enam finalis yang terpilih tentunya yang dianggap juri layak dan memiliki bakat, skill serta kemauan yang besar.


Mau tunjukkin kemampuan kamu dan mendapatkan kesempatan untuk menjadi bintang? Jangan lewatkan rangkaian audisi Indonesia Boyband Audition di kota terakhir yaitu Malang.

(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)

(kpl/prl/boo)

Rekomendasi
Trending