Ipang Lelang Lagu Untuk Situ Gintung
Diterbitkan:
Kapanlagi.com - Tragedi Situ Gintung yang merenggut puluhan korban jiwa memang telah mengundang simpati dari berbagai kalangan, tak hanya para pejabat, namun para pelaku industri musik tanah air juga terketuk untuk memberikan bantuan. Demikian juga dengan Ipang BIP, musisi hits maker tersebut bahkan melelang lagunya untuk disumbangkan.
Dalam acara malam dana yang digelar di MU Cafe, Selasa (07/4) malam, pemilik nama lengkap Irfan Fahri Lazuardy itu mengadakan lelang lagu Ada Yang Hilang, dan berhasil membuat audience merogoh kocek sebesar Rp2 juta. "Gue ngerasa bahagia, bisa ikutan nyumbang di sini untuk teman-teman yang kena bencana," ujarnya kepada KapanLagi.com.
"Awalnya gue ditawarin untuk solidaritas korban Situ Gintung, kalau gue bisa nyumbangin sesuatu kenapa tidak, meskipun di sini gue cuma nyumbang lagu dan sedikit uang," tambahnya.
Sementara itu, di tengah kesibukannya menulis lagu dan menjadi arranger untuk banyak musisi tanah air, Ipang masih berharap dapat melihat lokasi bencana secara langsung. "Gue sih berharap bisa langsung ke Situ Gintung, rencananya sih tanggal 12 nanti," jelasnya.   Â
Advertisement
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
Berita Foto
(kpl/ant/bar)
Galih Aulia Akbar
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
