Joshua Suherman Sudah Tinggalkan Nyanyi?

Joshua Suherman Sudah Tinggalkan Nyanyi? Joshua @foto: KapanLagi.com®

Kapanlagi.com - Jika di masa kecilnya Joshua Suherman dikenal sebagai penyanyi anak-anak yang sukses menjadi idola, namun saat ini dirinya seakan tak lagi berkutat di dunia tarik suara. Joshua mengaku belum terpikir untuk kembali bernyanyi.

"Belum kepikiran. Keinginan sih ada. Fokus aja dulu di Fenomania," kata Joshua di preskon program baru ANTV, studio Epicentrum, Kuningan, Jakarta Selatan (25/9).

Saat ini, Joshua memang sibuk dengan job barunya sebagai host acara Fenomania Hits. Sedangkan pelantun tembang Diobok-Obok ini tak mau hanya sekedar lewat di industri musik.

"Nyanyi itu kan prosesnya gak cepat. Di Fenomania juga dah cukup menyita waktu. Gak pengen muncul di dunia musik, kalau cuma numpang lewat," lanjutnya.

Disinggung tentang obsesi selanjutnya di dunia entertainment, Joshua tak menyebut dunia tarik suara sebagai sebuah ketertarikan.

"Saat ini masih fokus di sini. Ke depan mau sinetron aja sih. Pendidikan juga masih, kuliah semester lima di universitas swasta lah. Jurusan markom," tandasnya.

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(kpl/ato/adb)

Rekomendasi
Trending