Justin Hawkins Terima Surat Ancaman Maut

Kapanlagi.com - Vokalis band terpopuler Inggris saat ini The Darkness, Justin Hawkin dilaporkan telah menghubungi polisi setelah menerima ancaman maut terhadapnya. Kata Justin, surat ancaman pertama diterimanya pada saat bandnya merayakan kemenangan 3 penghargaan Brit Awards pada pekan lalu.

Justin (29) mengatakan surat itu ditulis tangan dan sangat aneh baginya. Namun ia juga mengaku bahwa ia merasa senang juga ada orang yang mau membunuhnya dan pada saat bersamaan juga ketakutan. Pihak kepolisian kini sedang memeriksa surat itu untuk mencoba menemukan sidik jari penulisnya.

Ternyata surat ancaman sekali lagi datang seperti dilaporkan oleh surat kabar Inggris, The Sun. Akibat ancaman itu, pihak manajemen The Darkness pun khawatir sehingga mengetatkan keamanan pada Justin, juga pada 3 anggota band lainnya yaitu saudara Justin, Dan Hawkins, Frankie Pouillain dan Ed Graham.

(Setelah 8 tahun menikah, Raisa dan Hamish Daud resmi cerai.)

(ind/lpk)

Rekomendasi
Trending