Kenapa Dave Grohl Tolak Dengar Album 'IN UTERO'?
Diperbarui: Diterbitkan:
Nirvana: @canadasrock.ca
Kapanlagi.com - Merayakan 20 tahun lahirnya album legendaris Nirvana, IN UTERO, pada 2013 ini album tersebut dirilis ulang. Ketika publik menyambut gembira berita tersebut, tidak demikian halnya dengan Dave Grohl, mantan drummer Nirvana.
Bukan soal bagaimana hubungannya dengan Kurt Cobain ataupun Courtney Love. Ternyata, Dave mengaku sudah tak sanggup mendengar album Nirvana.
Kurt dan Cobain di era Nirvana. @favim.com
"IN UTERO harusnya didengarkan di hari pertama rilisnya. Aku pernah suka album itu. Sekarang, tidak lagi. IN UTERO mengingatkanku pada kematian Kurt," kata Dave kepada Rolling Stone, seperti dilansir dari Gigwise.
"Anak-anakku tahu aku pernah di Nirvana, mereka tahu Kurt sudah meninggal. Aku tidak memberitahu mereka Kurt bunuh diri, anak-anakku baru berumur empat dan tujuh tahun. Ketika mendengar IN UTERO, mereka punya pandangan segar, sebagaimana seharusnya," tutur Dave.
Advertisement
Mempunyai begitu banyak kenangan bersama Kurt, pasti tidak mudah ya, rasanya.
# JANGAN SEDIH MENGINGAT KURT COBAIN, BACA INI YUK :
5 diva pop dengan koleksi bra teraneh!
[Video] Lagu baru Zedd - Hayley Williams asyik buat nge-dance!
[Video] Justin Timberlake keren banget bawain lagunya Michael Jackson!
9 lagu Indonesia yang bisa jadi soundtrack pacaranmu
Muse bakal rilis film konser?
(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)
(ggw/rea)
Renata Angelica
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
