Konser di Inggris, Natasha Pramudita Didukung Fadly Padi

Penulis: Girindra Permana Cahya

Diperbarui: Diterbitkan:

Konser di Inggris, Natasha Pramudita Didukung Fadly Padi Natasha Pramudita ©KapanLagi.com/Bambang E Ros

Kapanlagi.com - Penyanyi Natasha Pramudita berjanji bakal tampil maksimal dalam konser misi kebudayaan Indonesia di Llangollen, Inggris. Ia pun mendapat dukungan dari musisi papan atas, Fadly Padi.


Seperti diketahui, Natasha menggandeng Fadly di lagu terbarunya yang baru dirilis di bulan Ramadan ini berjudul Peristiwa Subuh. Keduanya pun sempat mengisi sebuah acara buka bersama di salah satu hotel mewah di Jakarta beberapa waktu lalu.


"Yang pasti persiapan buat ke Inggris sudah 100 persen. Aku bakal tampil maksimal di sana. Kebetulan, Fadly juga memberikan dukungan luar biasa agar aku tampil maksimal di Inggris," katanya saat dijumpai di kawasan Jakarta Pusat, Jumat (3/7) sebelum keberangkatannya ke Inggris.


Natasha akan dapat dukungan penuh dari Fadly Padi ©KapanLagi.com/Bambang E RosNatasha akan dapat dukungan penuh dari Fadly Padi ©KapanLagi.com/Bambang E Ros


Diakui penyanyi yang juga berprofesi sebagai pengacara ini masih memiliki rasa gugup untuk tampil di Inggris nanti. Namun, ia akan mencoba menghilangkan kegugupannya itu. Pengalaman tampil di beberapa negara Eropa, membuat Natasha piawai menghilangkan rasa gugupnya di atas panggung.


"Deg-degan dan gugup pasti ada. Tapi kebetulan aku udah sering tampil di negara Eropa. Aku bakal berusaha yang terbaik. Aku berdoa agar nanti penampilanku di Inggris tidak mengecewakan," terangnya.


Natasha bakal berada di Inggris selama 10 hari. Dalam konsernya di Inggris, selain membawakan lagu-lagunya seperti Peristiwa Subuh dan Penguasa Hati dalam konser misi kebudayaan Indonesia itu, ia juga menyiapkan lagu lain seperti Bengawan Solo dan Ariati.


(Lagi-lagi bikin heboh! Setelah bucin-bucinan, sekarang Erika Carlina dan DJ Bravy resmi putus!)

(kpl/pur/otx)

Reporter:

Mathias Purwanto

Rekomendasi
Trending