Konser Westlife di Sam Poo Kong Diharapkan Sebar Virus Positif untuk Saudara di Papua
Diperbarui: Diterbitkan:
Prescon Westlife, Rajawali Indonesia ©KapanLagi.com/Mathias Purwanto
Kapanlagi.com - Setelah sukses menggelar konser bertajuk Westlife The Twenty Tour Borobudur Symphony 2019Â di Candi Borobudur, Magelang, Jawa Tengah, Sabtu (31/8) malam, boyband asal Irlandia tersebut akan menghibur penonton di Semarang. Bertempat di Kuil Sam Poo Kong, Westlife akan menghibur ribuan warga Semarang, Jawa Tengah, Minggu (1/9).
Shane Filan, Kian Egan, Nicky Bryne, dan Mark Feehily mengukir sejarah menjadi yang pertama menggunakan bangunan bersejarah bagi masyarakat Semarang tersebut untuk konser. Mega konser yang dipromotori oleh Rajawali Indonesia didukung penuh oleh Bank Jateng.
Advertisement
1. Pesan Positif Konser Westlife Untuk Indonesia
Lewat konser Westlife di Kuil Sam Poo Kong ini, Anas Syahrul Alimi selaku CEO Rajawali Indonesia menuturkan bahwa ada pesan positif yang tersimpan. Di tengah kondisi Indonesia yang sedang diserang isu SARA dan pluralisme terkait saudara-saudara kita di Papua, konser ini diharapkan dapat memberi pesan soal persatuan Indonesia.
"Saya pikir konser Westlife ini akan banyak message positif di dalamnya. Sam Poo Kong ini terdapat banyak akulturasi budaya, Cina, Indonesia, dan international, sangat pluralisme. Semoga dengan konser ini bisa menyebarkan virus positif untuk teman-teman di Papua," tutur Anas saat jumpa pers di Hotel PO, Semarang, Jawa Tengah, Minggu (1/9).
(Duh! Onad lagi-lagi terjerat kasus narkoba dan diamankan pihak kepolisian.)
2. Tunjukkan Potensi Indonesia ke Dunia
Selain itu, dengan hadirnya Westlife di Kuil Sam Poo Kong, menjadi sebuah pembuktian Indonesia akan kayanya budaya dan tempat-tempat bersejarah. Di mana tempat bersejarah yang dimiliki punya potensi untuk lebih dikenal di dunia.
"Sudah menjadi semangat kami sejak dulu untuk memperkenalkan potensi-potensi besar yang dimiliki bangsa ini kepada publik dunia melalui gelaran musik bertaraf internasional. Konser Westlife di Sam Poo Kong, Borobudur maupun festival-festival musik yang sempat kami selenggarakan di beberapa tempat bersejarah lain pada saat sebelumnya, telah menjadi bukti di mana Indonesia merupakan negeri yang kaya, aman dan nyaman untuk dikunjungi oleh banyak masyarakat dunia. Dan Indonesia adalah tempat di mana hal-hal besar yang membanggakan masih akan terus terjadi," jelas Anas.
Tidak jauh berbeda dengan penampilan mereka di Candi Borobudur, Westlife akan menampilkan konsep dengan kekuatan visual dan lighting. Mereka akan menggunakan LED besar berukuran 17,5m x 8m di tengah dan 8m x 6m di sisi kanan kiri panggung
(Siapa itu Sabrina Alatas, sosok yang sedang trending dan jadi sorotan netizen.)
(kpl/pur/dim)
Mathias Purwanto
Advertisement
-
Teen - Lifestyle Gadget Deretan Aksesori yang Bikin Gadget Gen Z Makin Ciamik, Wajib Punya Nih!
