Liam Gallagher Terpesona Dengan Gangnam Style

Liam Gallagher Terpesona Dengan Gangnam Style Liam - PSY

Kapanlagi.com - Pesona Gangnam Styles sudah sampai ke mana-mana. Bahkan rocker bengal macam Liam Gallagher pun mengaku terpesona dengan tarian yang diciptakan oleh penyanyi asal Korea, PSY tersebut.


Mantan pentolan Oasis itu mengaku masih sering tertawa kecil melihat tarian tersebut walau sebenarnya Gangnam Style sudah lama dirilis. Fakta itu diungkapkan Liam ketika berbincang dengan fansnya melalui fasilitas web chat.


Gangnam Style @foto: topnewstoday.orgGangnam Style @foto: topnewstoday.org


"Aku kira itu (Gangnam Stye) sangat klasik. Anakku menarikannya setiap pagi dan itu membuatku tertawa kecil hingga meludahkan makanan secara tak sengaja," ungkap pria yang sekarang sedang sibuk dengan band barunya, Beady Eye.


Beady Eye sendiri sedang sibuk mengerjakan album keduanya. Album pertama mereka, DIFFERENT GEAR, STILL SPEEDING cukup sukses dan mampu lepas dari bayang-bayang besar mantan bandnya, Oasis.

(dgs/adb)

Editor:

Adhib Mujaddid

Rekomendasi
Trending